Rencana Pembangunan Taman Bacaan Excellent : Awal Maret 2012

Setelah sempat tertunda beberapa saat, rencananya taman bacaan yang sekaligus akan menjadi lokasi Pusdiklat Excellent akan mulai dibangun pada awal Maret 2012.

Bangunan yang pertama kali dibangun adalah lokasi rumah bagi PIC untuk taman bacaan. Di bagian belakang bangunan akan dibangun beberapa kamar yang akan dijadikan sebagai tempat menginap bagi rekan-rekan yang datang dari luar daerah atau bagi rekan-rekan yang ingin menginap. Tempat yang sama bisa juga difungsikan sebagai tempat penginapan sederhana bagi para peserta training.

Bangunan berikutnya yang akan dibangun adalah saung yang akan digunakan sebagai lokasi taman bacaan, tempat pengajian (kalau malam) sekaligus tempat ngoprek dan training. Modelnya akan dibuat secara terbuka, menyatu dengan suasana sekeliling yang dinaungi pohon Jambu Air dan Mangga. Rencananya akan dibangun paling tidak 2 lokasi saung, tentunya dengan mempertimbangkan luas lokasi dan suasana yang diinginkan.

Saat ini yang dilakukan adalah membuat pondasi batu kali disekeliling lokasi. Proses pengurukan tanah sudah selesai. Tanah yang diuruk beberapa waktu yang lalu kini sudah padat karena sempat terkena hujan beberapa kali. Beberapa tanaman bibit pohon mangga dan rambutan juga sudah mulai tumbuh daun-daun mudanya, menimbulkan rasa senang karena ada harapan nantinya lokasi taman bacaan benar-benar sejuk.

Total dana yang dibutuhkan memang cukup besar, terutama untuk lokasi rumah dan penginapan. Untunglah saya mendapat bantuan dari adik saya karena rumah yang akan dibangun sebenarnya rumah dia, hanya saja lokasinya sengaja dibuat disitu agar bisa sekaligus menjadi PIC taman bacaan.

Saya memang ingin memperluas tanah yang ada sekarang yang baru 350 M2 namun hal tersebut akan dilakukan secara bertahap setelah pembangunan tahap awal selesai dilaksanakan.

Jika taman bacaan sudah selesai, saya berencana memindahkan seluruh buku dan majalah yang ada di lokasi training Excellent sekarang kesana, sekaligus membuka kesempatan bagi rekan-rekan yang ingin menyumbangkan majalah dan buku anak-anak di taman bacaan.

Salah satu keinginan yang masih saya pikirkan adalah mengenai kolam ikan. Saya berencana membuat 2 buah kolam, yaitu kolam ikan hias/ikan mas disamping dan bawah saung serta kolam ikan konsumsi (untuk pancing santai) disisi lainnya.

Rencana utama adalah kolam ikan hias/ikan mas, untuk ikan konsumsi rencananya dibuat di lokasi yang berdekatan, mudah-mudahan bisa dibeli dari pemiliknya πŸ™‚ . Kebetulan disisi kiri lokasi sudah ada semacam balong/kolam ikan, namun kebetulan pemiliknya termasuk salah satu orang terkaya dikampung, jadi secara normal kemungkinan kecil ia menjual kolam tersebut πŸ˜€

Kalaupun kolam ikan tersebut tidak ia jual, saya berencana membeli tanah disekitar lokasi, mudah-mudahan mudah dicapai, representatif dan luasnya memenuhi keinginan.

Tiap kali menulis cita-cita dan rencana, rasanya ada sedemikian banyak keinginan yang perlu direalisasikan namun keuangannya harus menunggu prioritas πŸ™‚ . Mudah-mudahan beberapa project Excellent di bulan ini berjalan lancar sehingga mampu merealisasikan beberapa rencana prioritas yang sudah disiapkan.

3 thoughts on “Rencana Pembangunan Taman Bacaan Excellent : Awal Maret 2012

  1. Kagum dan salut buat Mas Vavai yang menggagas rencana ini. Insya Allah, saya dukung dan menyumbangkan buku/majalah saya untuk taman bacaan ini. Semoga lekas terwujud..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.