Panduan Instalasi Galago

Apa itu Galago (search)?

Galago adalah toolkit untuk melakukan eksperimen pada pencarian teks. Galago berbasis Java dan mengandung berbagai komponen search engine yang mudah dibongkar pasang (pluggable) dan digunakan untuk indeks dan pencarian.

Mesin Pencari Galago awalnya dirilis sebagai bagian dari “Search Engine, Information Retrieval in Practice”. Untuk mencari versi buku Galago, silakan lihat http://www.search-engines-book.com/.

Proyek Lemur memperluas Mesin Pencari Galago untuk tujuan penelitian.

Galago biasanya digunakan pada mata kuliah “Intelligent Search Engine”. Saya mendapatkan materi ini pada semester 2 di program S2 MSIT President University.

Panduan Galago biasanya menggunakan versi lama, yang mengharuskan proses kompilasi manual Apache Maven. Belum lagi ditambah dengan kebutuhan Java yang tidak otomatis ada pada sistem operasi. Hands-on lab di mata kuliah ini dilakukan pada sistem Linux, yang membuat proses kompilasi jadi tambah rumit.

Tidak semua mahasiswa S2 program MSIT berlatar belakang IT. Bahkan yang berlatar belakang IT juga tidak semua memahami Linux,

Saat saya sedang bersantai di rumah kabin Zeze Zahra, saya terpikir untuk membuat panduan singkat proses instalasi dan setting Galago, sehingga proses hands-on lab pada mata kuliah Intelligent Search Engine bisa berjalan dengan lancar.

Panduannya bisa didownload disini : Panduan Instalasi Galago

Bagi yang mengalami kesulitan saat proses instalasinya, silakan beri komentar ya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.