BlankOn Rasa Windows 7

Desktop GNOME BlankOn 6.0 rasa Windows 7

BlankOn 6.0 menggunakan GNOME sebagai default lingkungan desktopnya. Selama ini saya lebih prefer untuk menggunakan desktop GNOME untuk kerja sehari-hari dengan pertimbangan lebih ringan, simple dan lebih mudah untuk dicustom sesuai dengan keinginan.

Bagi anda pengguna desktop GNOME, mungkin pernah merasa bosan dengan tampilan yang itu-itu juga. Kali ini saya mencoba mengubah tampilan desktop GNOME pada BlankOn 6.0 menjadi tampilan Windows 7, dengan kata lain BlankOn rasa Windows 7 :-D. Trik ini juga bisa digunakan bagi anda yang ingin migrasi dari sistem operasi Windows ke Linux tapi masih merasa asing dengan tampilan Linux. Bahkan seorang teman pernah menggunakannya di warnet yang menggunakan sistem operasi Linux dengan harapan client tidak akan merasa asing bahkan tidak menyangka kalau komputer yang digunakannya menggunakan Linux :-D.

Berikut ini langkah-langkahnya:

  1. Pastikan komputer anda terhubung ke internet, karena akan ada beberapa dependensi yang secara otomatis akan diinstal selama proses instalasi.
  2. Sebelumnya sangat direkomendasikan untuk mengupdate BlankOn anda. Buka Terminal (klik Applications > Accessories > Terminal) , jalankan perintah:
  3. [code language=’cpp’]
    sudo apt-get update
    [/code]

  4. Download Win2-7 Pack dari gnome-look.org.
  5. Ekstrak file tersebut dengan cara klik kanan pada file tersebut kemudian pilih Ekstrak Here.
  6. Masuk ke direktori hasil ekstrak tadi, cari file GUIInstall.sh kemudian klik dua kali, maka akan muncul wizard seperti gambar di bawah ini. Klik tombol Run In Terminal.
  7. Muncul wizard berikutnya yang berisi informasi tentang Win2-7 Pack, klik tombol Close.
  8. Selanjutnya Win2-7 Pack akan mengecek compatibility terhadap sistem anda, termasuk cek terhadap koneksi internet. Klik tombol OK.
  9. Kejadian yang saya alami terjadi konflik pada saat cek compatibility, hal ini disebabkan adanya compiz atau visual effect lainnya yang sedang berjalan. Disable compiz atau visual effect tersebut selama proses instalasi berlangsung. Setelah proses instalasi selesai, enable kembali compiznya karena sangat direkomendasikan untuk lebih mempercantik tampilan desktop anda. Klik tombol OK.
  10. Tunggu hingga proses cek compatibility selesai sampai muncul wizard konfirmasi seperti gambar di atas. Jangan lupa klik tombol OK.
  11. Selanjutnya anda diminta untuk membuat backup konfigurasi GUI yang sedang berjalan. Proses backup sangat dianjurkan karena dapat digunakan jika anda menginginkan kembali ke konfigurasi GUI sebelumnya. Pilih Yes.
  12. Wizard berikutnya menunjukkan lokasi backup, pilih salah satu lokasi yang direkomendasikan, klik OK kemudian ikuti prosesnya sampai Backup Complete. Klik tombol OK.
  13. Berikutnya muncul wizard yang menjelaskna bahwa Win2-7 memerlukan dependensi untuk bisa berjalan dengan sempurna. Pilih atau cek list dependensi yang diperlukan, yaitu Compiz Fusion Icon, Dockbar X, Emerald, Emesence, Gnomenu dan Screenlets. Tekan OK pada kedua wizard ini.
  14. Prose selanjutnya adalah pengecekan terhadap ketersediaan paket dependensi. Jika semuanya telah tersedia, terlihat seperti gambar di bawah. Pilih Close.
  15. Wizard berikutnya adalah pemilihan tipe dan mode instalasi. Pada wizard Installation Type pilih New Install jika sebelumnya Win2-7 belum terinstal pada komputer anda, sedangkan pada Installation Mode pilih Turbo Mode.
  16. Selanjutnya ikuti proses instalasi dan aktivasi Win2-7 sampai selesai. Selama proses ini, tampilan desktop perlahan-lahan akanΒ mengalami perubahan. Proses Instalasi benar-benar berakhir ketika muncul konfirmasi agar anda Logout untuk menerapkan setingan yang tersisa. Klik Logout, kemudian Login kembali ke komputer anda.
  17. Lihat perubahan desktop anda, that’s awesome! πŸ™‚ πŸ˜€

15 thoughts on “BlankOn Rasa Windows 7

  1. Bikin lebih serem lagi, run IE6 dan IE7 under wine. Sudah ada script installernya pakai winetrick.sh πŸ˜€

  2. Mirip, cuma font Nimbus itu tidak bisa menyamarkan lebih jauh lagi kalau itu Linux πŸ˜‰ Mungkin karena Calibri, Candara, dkk copyrighted ya.

  3. @Dedhi, thanks buat tambahannya. Untuk browser, user malah lebih prefer FF dibandingkan IE, meski di Windows beneran sekalipun.

    Ini malah sekalian mau coba menjalankan virus Windows sekalian biar cita rasanya ngepas, hehehe…

    @Galihstaria,
    Ya, font-font tersebut memang proprietary, paling mengakalinya ya dengan font mirip2 πŸ™‚

  4. Sedikit intermezzo, saya dulu kerja di vendor Unix #1 worldwide. Tapi conference facility, Human Resource dll di outsource ke vendor lain yang semua e-facility-nya IE 7 only. Jadilah semua orang either punya virtualbox buat launch pirated XP atau IE+wine sekedar buat ngecheck gaji, apply cuti, lihat tagihan telepon…… what an irony.

  5. kalau ini digunakan diwarnet, nanti para gamers gak bisa maen game donk kak ? karna linux kan gak dukung exe (executable extension)
    kalau menggunakan wine, kyknya kurang bagus contoh game PB, RO, RF, Dota dan games besar lainnya….

    mungkin yang ini hanya untuk sekedar browsing aja ya kak ?
    trims πŸ˜€

  6. @Dedhi,
    Thanks buat ceritanya, ironi juga ya πŸ™‚

    @Azaret, Kalau mau jadikan Games Online memang mesti trial and error, kalau untuk browsing sudah sangat memenuhi syarat.

  7. gan…ane udah nyoba install win2-7 ni…tp muncul EID:88 Wrong Desktop Environment
    The GNOME Desktop Environment was not found! GNOME is either not the current Desktop Environment or is not running or installed. Installation can not continue due to the Win2-7 Pack only being compatible with GNOME.

    gimane tu???? bingung…

  8. @Budi Sumawijaya……sy gak banyak tau ni ttg linux…bbrp waktu lalu sy download blankon dari web@….langsung sy install….yang ada di OS tsb tertulis…about GNOME…berarti GNOME ya????? tapi mengapa error ya???

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.