Akses Internet Banking Bank CIMB Niaga
Setahun yang lalu saya membuat rekening Bank CIMB Niaga dan mendaftar untuk akses internet banking. Rekening ini saya jadikan buffer untuk rekening internet banking bank BCA (KLIKBCA). Saya menggunakan internet bank CIMB Niaga namun tidak terlampau sering jika dibandingkan dengan KlikBCA.
Lama tidak terpakai, saya jadi lupa passwordnya. Gagal login beberapa kali membuat account internet banking saya terblokir. Saya kemudian mengurus aktivasi ulang di kantor cabang Bank CIMB Niaga Kelapa Gading. Setelah diaktifkan kembali, saya coba beberapa password yang bisa saya gunakan, ternyata gagal lagi dan terblokir untuk yang kedua kalinya.
Akhirnya saya menghubungi layanan customer support 14041 untuk re-aktivasi lagi. Setelah verifikasi user, customer support bank CIMB Niaga menyatakan bahwa account saya sudah aktif dan sudah bisa dipakai. Bagian CS bank CIMB Niaga juga memberikan opsi apakah saya masih ingat password atau memilih untuk menghapus account yang lama. Saya sampaikan bahwa saya masih ingat password (meski sebenarnya lupa).
Saya coba dengan user name dan password yang menurut saya benar, ternyata masih tetap gagal. 2x mencoba kembali gagal, sepulang dari kantor saya memutuskan untuk datang ke ATM bank CIMB Niaga di Jl. Ir H Juanda Bekasi (samping eks RAMA/eks kantor Bank Lippo). Di ATM saya memilih menu penghapusan account internet banking dan kemudian mendaftar ulang.
Setelah pulang, saya coba mengakses internet banking bank CIMB Niaga dan kali ini berhasil. Internet Banking CIMB Niaga melakukan verifikasi ulang data, no handphone (untuk mPIN) dan nomor CIF. Nomor CIF atau Customer Identification Number (kok bukan CIN ya, hehehe…) bisa didapatkan pada halaman belakang kartu, terdiri dari 1 huruf dan 6 angka. Kartu ATM bank CIMB Niaga yang memuat nomor CIF adalah jenis kartu baru yang memiliki foto dan nama pada kartu. Kebetulan kartu bank CIMB Niaga yang saya gunakan merupakan kartu baru.
Akhirnya sekarang saya bisa menggunakan akses internet banking bank CIMB Niaga untuk bertransaksi, check saldo, bayar tagihan dll. Saya juga bisa memonitor saldo tabungan pendidikan, tabungan mapan, kartu kredit dll yang saya miliki, selain saldo tabungan utama (tabungan EXTRA).
Saya pernah akses di graha sucofindo utk M-BankingCimbniaga sampe sekarang kok engga bisa ya utk cek saldo langkah apa yg harus kulakukan agar bisa buka cek saldo trims
cek saldo
Kalo cara mengganti nomor handphone agar bisa mendaftar mpin gimana ya bos ?
gmna cra ngecek saldo lewat internet,
cara cek saldo di hp gimana ya
apa bisa saya unduh aplikasi ini?
cek saldo tabungan
Saya mau cek saldo di bank cimb niaga
iya juga ya, customer identification kok malah jadi CIF, F nya darimana? haha
bagaimana mengaktifkan kembali cimb clicks yg telah terblokir?
Mau daftar user id cimbclicks
762167624600
hoerudincmd@gmail.com
085882323666